35 Juta Keluarga Terima BLT Kesra Rp900Ribu, Berikut Cara Cek dan Mencairkannya | TINTAHIJAU.com
2 mins read

35 Juta Keluarga Terima BLT Kesra Rp900Ribu, Berikut Cara Cek dan Mencairkannya | TINTAHIJAU.com

JAKARTA, TINTAHIJAU.com— Sebanyak 35.046.783 keluarga di seluruh Indonesia dipastikan akan menerima Bantuan Langsung Tunai Kesejahteraan Rakyat (BLT Kesra) untuk periode Oktober hingga Desember 2025. Setiap keluarga penerima manfaat (KPM) akan mendapatkan total Rp900.000, yang merupakan akumulasi bantuan sebesar Rp300.000 per bulan, dan dibayarkan sekaligus.

Penyaluran bantuan dilakukan melalui bank-bank milik negara (Himbara) dan PT Pos Indonesia, menyesuaikan dengan kondisi kepemilikan rekening penerima.

Menurut data Kementerian Sosial (Kemensos), sebanyak 16.144.389 KPM telah memiliki rekening aktif. Dana bantuan mereka akan langsung ditransfer melalui bank Himbara, yakni BNI, BRI, BTN, Mandiri, dan BSI.

Namun, dari 18.902.394 KPM lainnya yang awalnya tercatat belum memiliki rekening, hasil koordinasi dengan Kementerian Keuangan menunjukkan bahwa 11.362.037 KPM ternyata sudah memiliki rekening yang sedang dikonfirmasi ke bank terkait. Sementara 7.540.357 KPM benar-benar belum memiliki rekening, sehingga penyaluran dilakukan melalui PT Pos Indonesia, yang siap menjangkau hingga daerah-daerah terpencil.

“Bagi yang rekeningnya ada dan aktif, penyaluran lewat Himbara tentu gratis. Sedangkan bagi yang belum punya rekening, akan disalurkan lewat PT Pos Indonesia. Memang ada biaya, tetapi seluruhnya ditanggung pemerintah, bukan penerima manfaat,” ujar Menteri Sosial Saifullah Yusuf, Kamis (23/10/2025).

Cara Cek Penerima BLT Kesra Rp900.000

Masyarakat dapat memeriksa status penerima bantuan dengan mudah melalui situs resmi cekbansos.kemensos.go.id. Berikut langkah-langkahnya:

  1. Buka laman cekbansos.kemensos.go.id.
  2. Pilih provinsi, kabupaten/kota, kecamatan, dan desa/kelurahan sesuai domisili.
  3. Masukkan nama lengkap sesuai KTP.
  4. Ketik kode captcha yang muncul di layar.
  5. Klik tombol “Cari Data”.

Hasil pencarian akan menampilkan status kepesertaan penerima serta jenis bantuan sosial yang diterima.

Program BLT Kesra ini diharapkan dapat membantu meringankan beban masyarakat menjelang akhir tahun, sekaligus menjaga daya beli di tengah kondisi ekonomi yang masih berproses menuju pemulihan.

News
Berita
News Flash
Blog
Technology
Sports
Sport
Football
Tips
Finance
Berita Terkini
Berita Terbaru
Berita Kekinian
News
Berita Terkini
Olahraga
Pasang Internet Myrepublic
Jasa Import China
Jasa Import Door to Door